Selasa, 23 Januari 2024

10 Cara Stimulasi Anak 2 Tahun


Melihat tumbuh kembang anak merupakan salah satu hal yang menarik ya Mom. Untuk itu, moms perlu melihat sejauh mana perkembangan si kecil saat ini. Apakah sudah sesuai dengan usianya atau perlu stimulasi lagi? Nah, apalagi usia 2 tahun yang masih merupakan masa golden age anak sehingga perlu memberikan stimulasi yang tepat agar anak tumbuh dengan secara optimal. 


Untuk mendukung tumbuh kembang anak di masa golden age ini pastinya perlu support dari orang tuanya. Oleh karena itu, mom dan Dad bisa melakukan beberapa cara stimulasi anak 2 tahun ini untuk mendukung tumbuh kembangnya. 



1.Bantu Anak Mengucapkan Kata Yang Tepat

Ide stimulasi anak usia 2 tahun pertama yaitu dengan cara membantu si Kecil mempelajari kata-kata yang tepat. Mungkin di usia ini, anak belum bisa mengucapkan kata-kata dengan jelas. Nah, disinilah peran Moms untuk membantu si kecil. 


Misalnya, anak berkata “gimana oba?”, Moms harus membantu untuk memperbaiki si Kecil dengan mengulangi kata yang benar, “Gimana Coba?”. Pastikan Moms selalu mengajari anak kata yang tepat, dengan pelafalan yang jelas agar anak terbiasa dan memahami. 



2. Libatkan Anak Dalam Keseharian

Melibatkan si Kecil dalam kegiatan sehari-hari juga termasuk salah satu stimulasi anak usia 2 tahun yang tepat. Misalnya, menyapu, mengepel, memotong sayur, dan mencuci piring. 


Dengan memberi tugas pada anak seperti di atas  maka akan memberi pemahaman bahwa pentingnya untuk terlibat dalam rutinitas sehari-hari di rumah. Selain itu, si Kecil juga belajar tentang pentingnya menyelesaikan pekerjaan yang sudah diberikan. Dengan begitu, Moms bisa membentuk pribadi anak yang bertanggung jawab dimasa akan datang lho. 


3. Membacakan Buku Cerita

Cara stimulasi anak 2 tahun yang bisa mom lakukan di rumah adalah membacakan buku cerita. Ada banyak sekali manfaat saat mengajak anak untuk dibacakan buku cerita. Selain orang tua melatih anak untuk menyukai kegiatan membaca. Manfaat dari membaca buku juga mampu menambah kosakata dan pengetahuan baru untuk anak. 


Mom bisa mengenali dan mencari tahu buku jenis apa yang anak sukai. Kalau anak sudah suka membaca di jamin deh Mom akan sangat senang karena si kecil mulai menyukai membaca buku sejak dini. 


4. Berikan Mainan Sesuai Usianya


Saat anak berusia dua tahun maka ia akan semakin aktif sehingga anak akan menyukai mainan yang interaktif. Maka penting banget nih untuk memilih mainan yang tepat sesuai dengan usia si kecil. 


Mom dapat memberikan mainan balok, bongkar pasang, menyortir, pengenalan bentuk, mainan berkuda, mainan dorong tarik, mainan memukul, dan boneka. Permainan stimulasi seperti role play seperti dokter-dokteran, polisi, atau memasak juga bisa menjadi pilihan lho untuk mainan si kecil. 



5. Berikan Anak Kesempatan Untuk Memilih

Tak jarang anak yang sudah menginjak usia dua tahun rata-rata sudah memiliki pilihan sendiri. Akan ada masanya saat mom mencoba memberikan pilihan si kecil akan sigap untuk memilih sesuai dengan kemauannya. 


Nah, di usia inilah Mom bisa ajarkan dan memberikan kesempatan pada si kecil untuk memilih. Misalnya saat memilih baju yang ingin dipakai. Mom bisa memberikan dua pilihan baju, dan biarkan si kecil memutuskan pilihannya sendiri. 


6. Sering Melakukan Aktivitas Fisik

Melakukan aktivitas fisik sangat disarankan lho untuk menstimulasi kecerdasan emosional anak di umur 2 tahun ini. Dengan aktif bergerak maka akan memberikan efek positif bagi mental anak. Karena,  aktivitas fisik membantu melepaskan endorfin yang berguna melawan kecemasan dan perasaan depresi, dan meningkatkan keterampilan kognitif untuk si kecil lho Moms!


Moms bisa mengajak anak untuk bermain di luar rumah seperti di taman. Misal bermain hide and seek, bermain mencari benda di sekitar, bermain lari-larian, atau menggunakan playground di taman. 


7. Berikan Contoh Berkata Baik

Saat si kecil sudah menginjak usia 2 tahun Moms bisa memberikan contoh untuk berkata baik lho. Anak itu adalah peniru ulung, benarkan? Nah, moms bisa memberikan contoh untuk selalu mengucapkan 3 kata ajaib setiap harinya yaitu terima kasih, maaf, dan tolong. Dengan memberikan contoh yang baik kepada si kecil maka otak si kecil akan terstimulasi dengan kebiasaan berkata baik pula. 


8. Selalu Ajak Berbicara

Untuk stimulasi kemampuan komunikasi anak usia 2 tahun, Moms bisa meluangkan waktu untuk selalu mengajak bicara si Kecil nih. Dengan mengajak bicara si kecil maka akan menambah bounding antara Moms dan si kecil lho.


Meskipun mungkin kosakata si kecil masih terbatas, namun hal ini tidak masalah ya Moms. Justru dengan sering mengajak si kecil berbicara sedikit demi sedikit akan menambah kosakatanya lho. 


9. Berikan Pujian


Sudahkah Moms memberikan pujian pada anak hari ini? Memberikan pujian pada anak sangat bagus lho Mom hal ini akan meningkatkan rasa percaya diri dan kesadaran pada diri si kecil. 


Dengan memuji, Moms membantu si Kecil untuk memahami bahwa perilaku yang dilakukannya merupakan hal yang baik. Misalnya, saat anak membereskan mainan setelah selesai bermain tanpa disuruh atau saat anak menghabiskan makanan yang sudah Moms sediakan. 


10. Ajarkan Anak Mandiri


Untuk menumbuhkan kemandirian pada si kecil bukan hal yang mudah dan instan ya. Hal ini perlu kebiasaan yang dibentuk sejak dini.  Moms bisa memberikan kepercayaan pada anak agar anak tumbuh menjadi sosok yang mandiri. Untuk anak yang usianya 2 tahun Moms bisa mulai mengajarkan anak untuk makan sendiri. Saat proses makan sendiri mungkin makanan akan terlihat berserakan. Tenang saja! Moms tidak perlu khawatir atau menegur si kecil. Wajar saja karena si kecil sedang berproses. Saat si kecil terbiasa makan sendiri nantinya tidak akan berserakan lagi kok, Moms.


Nah, itulah 10 cara stimulasi anak usia 2 tahun yang bisa Moms lakukan di rumah. Apapun prosesnya, Moms hanya perlu menemani si kecil di masa tumbuh kembangnya ini dan memberikan stimulasi yang tepat agar si kecil tumbuh secara optimal. Kalau ada cara stimulasi anak usia 2 tahun yang Moms lakukan selain daftar diatas. Boleh kok sharing dikolom komentar ya. 



0 komentar:

Posting Komentar